Disadur dari laman Radar Depok, edisi Jumat, 14 Maret 2025, Dinas Pendidikan ( Disdik ) Kota Depok memfokuskan pada 4 isu strategis sebagai upaya perbaikan kualitas pendidikan di Kota Depok , apa saja keempat isu tersebut ? Berikut 4 isu tersebut :
- Aksesibilitas Layanan Pendidikan
Dinas Pendidikan Kota Depok akan memastikan sarana dan prasarana ( sarpras ) pendidikan penyebarannya semakin merata, sereta akan meningkatkan bantuan pendidikan agar lebih banyak peserta didik dapat mengakses pendidikan berkualitas.
- Peningkatan Kualitas Pendidikan
Dinas Pendidikan Kota Depok akan memperjuangkan peningkatan kompetensi pendidik dan tenaga kependidikan melalui pelatihan dan pengembangan agar para pendidik dan tenaga kependidikan lebih profesional dan berkualiatas serta mampu membimbing peserta didik.
- Relevansi Pembelajaran dan Kualitas Lulusan Satuan Pendidikan.
Dinas Pendidikan Kota Depok menargetkan proses pembelajaran dan kualitas satuan pendidikan relevan dengan perkembangan zaman. Misalnya lulusan SMA / SMK memiliki kompetensi yang relevan dan berdaya saing global sesuai dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi saat ini dan bahkan masa depan.
- Peningkatan Tata Kelola Pendidikan
Dinas Pendidikan Kota Depok akan berupaya mewujudkan prinsip good governance sebagai upaya untuk meningkatkan efektivitas dan transparansi dalam pengelolaan pendidikan.
Menurut Kepala Dinas Pendidikan Kota Depok, Ibu Siti Chaerijah Aurijah, keempat isu strategis ini mengacu pada sembilan program Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah ( Kemendikdasmen ) Republik Indonesia.
Sumber : https://www.radardepok.com/metropolis/94614756143/empat-isu-strategis-perbaiki-kualitas-pendidikan-begini-penjelasan-kepala-disdik-kota-depok ( diakses 18 Maret 2025 )
Sumber foto : https://beritabuana.co/2024/03/05/sepanjang-tahun-2023-disdik-kota-depok-torehkan-9-prestasi/ ( diakses 18 Maret 2025 )